Wisata Tegal Simbah


Kecamatan Girimarto, Wonogiri kini punya tempat wisata baru bernama Tegal Simbah yang mengusung konsep restoran dengan berbagai wahana bermain dan hiburan.


Wisata Tegal Simbah berlokasi di dataran tinggi Girimarto dan baru resmi di buka pada pertengah Mei 2022. Adapun alamatnya berada di Dusun Selokerto RT01 RW03, Desa Tambak Merang, Kecamatan Girimarto, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.


Pemilik Tegal Simbah Anggi Pratama mengatakan bahwa di tempat ini ada restoran, kolam renang, taman bermain, serta ada spot foto estetik di bagian indoor maupun outdoornya. panorama yang ditawarkan juga indah, yakni perbukitan hijau dengan pepohonan yang rimbun.


Untuk menu makanan yang ditawarkan bernuansa khas Jawa pedesaan yang diambil dari keanekaragaman Indonesia, mulai dari bakso mie ayam, dan menu sayuran. dan untuk menu minumannya ada puluhan varian yang tersedia.


Selain bisa digunakan sebagai tempat wisata, Tegal Simbah juga menyediakan tempat untuk menggelar acara, seperti meeting, arisan, Foto Prewedding, hingga ulang tahun.


Ketika pengunjung memasuki kawasan Tegal Simbah, pengunjung akan disambut dengan patung tokoh protagonis Ramayana, yaitu Anoman dan patung besar buta atau raksasa yang menyeramkan dengan rambut panjang serta gigi taring putih.


Patung di Tegal Simbah tersebar di seluruh area wisata, ada Kingkong, tokoh Punakawan, patung robot, dan patung kuda warna putih.


Jam buka Tegal Simbah


Jika ingin berkunjung liburan di Tegal Simbah, untuk kolam renang buka pukul 09.00 WIB hingga 17.00 WIB. Dan untuk restorannya bisa dikunjungi pada pukul 09.00 WIB sampai pukul 21.00 WIB.


Adapun untuk harga tiket masuk Tegal Simbah per orang Rp 5.000 saat hari biasa, dan untuk hari libur di Sabtu dan Minggu tiket masuknya Rp 10.000 per orang.


Bagi yang ingin berenang di kolam renang Tegal Simbah, per orangnya Rp 15.000. Berbicara soal harga makanan dan minumannya juga tak mahal, jadi aman untuk kantong.


Baca Juga:


Ritual Ma'nene Dan Tradisi Mayat Berjalan Di Toraja


Mensyukuri Nikmat Allah

Post a Comment (0)
Previous Post Next Post